Tengku Khalil Jaafar dan Ketua PBR Pelalawan Husni Tamrin sepakat berpasangan dalam pemilukada Pelalawan 2011 mendatang, sementara ada lima partai yang akan mengusungnya.
Riauterkini-PANGKALANKERINCI-Eskalasi politik dikabupaten Pelalawan terus berubah-rubah. Misalnya, Tengku Khalil Jaafar digadang-gadangkan berduet dengan Herman Maskar justru tanpa tau penyebab kandas ditengah jalan. Kini Kalil sepakat berpasangan dengan Ketua PBR Pelalawan Husni Tamrin. Kedua pasangan ini sudah bertekad bulat maju satu paket sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan pada Pemilukada 2011 mendatang.
"Semuanya bisa saja terjadi. Saya dan Husni Tamrin siap berduet maju pada Pemilukada Pelalawan. Segala sesuatunya, tidak ada masalah lagi. Sampan kita sudah siap dilayarkan. Hal ini dibuktikan dukungan lima kursi di DPRD Pelalawan sebagai salah satu syarat mutlak mendaftar ke KPUD," terang Khalil menyikapi perkembangan politik dikabupaten Pelalawan, Selasa (26/10/10).
Menurutnya kelima partai yang sudah menyatakan dukungan tersebut papar Kalil, antara lain Partai Bintang Reformasi (PBR) dengan perolehan dua kursi, Partai Kedaulatan satu kursi, Partai Repulbilkan satu kursi, Partai Penegak Demokrasi Indonesia (PPDI) satu kursi, Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN) satu kursi. "Semua partai ini sudah menyatakan tekad mengusung pada Pemilukada Pelalawan, bahkan siap memenangkannya," papar Khalil.
Abang kandung mantan bupati Pelalawan optimis menang pada Pemilukada Pelalawan. Terlebih lagi, sosok Azmun Jaafar sangat berpengaruh besar dikabupaten Pelalawan. Apalagi katanya, figur Husni Tamrin juga memberikan warna baru. Selain itu jelasnya (Tamrin red) sebagai sosok tokoh muda yang enerjik juga mempunyai jabatan multy organinsasi dikabupaten Pelalawan.
Sementara itu, Husni Tamrin, ketika dimintai tanggapannya terkait, mau menjadi pendamping dengan Khalil. Dengan nada santai ia mengatakan, didunia politik semua bisa saja terjadi. "Politik tidak sama dengan ilmu pasti. Semuanya bisa saja terjadi. Kemarin A sekarang Z itu wajar-wajar saja dan itulah politik yang sesungguhnya," terang Tamrin via ponselnya.
Bila sebelumnya,Tamrin ngotot maju dengan nomor satu kini justru melunak. Kata Tamrin, alasan mau menjadi nomor dua dan berpasangan dengan Khalil adalah berdasarkan pertimbangan yang sangat matang. "Suatu hal yang wajar, saya dan pak Khalil siap bersama memenangkan Pemilukada Pelalawan," tandasnya.***(feb)
Sumber : www.riauterkini.com
Riauterkini-PANGKALANKERINCI-Eskalasi politik dikabupaten Pelalawan terus berubah-rubah. Misalnya, Tengku Khalil Jaafar digadang-gadangkan berduet dengan Herman Maskar justru tanpa tau penyebab kandas ditengah jalan. Kini Kalil sepakat berpasangan dengan Ketua PBR Pelalawan Husni Tamrin. Kedua pasangan ini sudah bertekad bulat maju satu paket sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan pada Pemilukada 2011 mendatang.
"Semuanya bisa saja terjadi. Saya dan Husni Tamrin siap berduet maju pada Pemilukada Pelalawan. Segala sesuatunya, tidak ada masalah lagi. Sampan kita sudah siap dilayarkan. Hal ini dibuktikan dukungan lima kursi di DPRD Pelalawan sebagai salah satu syarat mutlak mendaftar ke KPUD," terang Khalil menyikapi perkembangan politik dikabupaten Pelalawan, Selasa (26/10/10).
Menurutnya kelima partai yang sudah menyatakan dukungan tersebut papar Kalil, antara lain Partai Bintang Reformasi (PBR) dengan perolehan dua kursi, Partai Kedaulatan satu kursi, Partai Repulbilkan satu kursi, Partai Penegak Demokrasi Indonesia (PPDI) satu kursi, Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN) satu kursi. "Semua partai ini sudah menyatakan tekad mengusung pada Pemilukada Pelalawan, bahkan siap memenangkannya," papar Khalil.
Abang kandung mantan bupati Pelalawan optimis menang pada Pemilukada Pelalawan. Terlebih lagi, sosok Azmun Jaafar sangat berpengaruh besar dikabupaten Pelalawan. Apalagi katanya, figur Husni Tamrin juga memberikan warna baru. Selain itu jelasnya (Tamrin red) sebagai sosok tokoh muda yang enerjik juga mempunyai jabatan multy organinsasi dikabupaten Pelalawan.
Sementara itu, Husni Tamrin, ketika dimintai tanggapannya terkait, mau menjadi pendamping dengan Khalil. Dengan nada santai ia mengatakan, didunia politik semua bisa saja terjadi. "Politik tidak sama dengan ilmu pasti. Semuanya bisa saja terjadi. Kemarin A sekarang Z itu wajar-wajar saja dan itulah politik yang sesungguhnya," terang Tamrin via ponselnya.
Bila sebelumnya,Tamrin ngotot maju dengan nomor satu kini justru melunak. Kata Tamrin, alasan mau menjadi nomor dua dan berpasangan dengan Khalil adalah berdasarkan pertimbangan yang sangat matang. "Suatu hal yang wajar, saya dan pak Khalil siap bersama memenangkan Pemilukada Pelalawan," tandasnya.***(feb)
Sumber : www.riauterkini.com